(21-22 September 2013) Semua siswa kelas X SMK Bela
Nusantara Cianjur melaksanakan kegiatan Pengabdian pada masyarakat (P2M) dan
pembaretan yang dilaksanakan di Mandala Kitri Scout Camp Cibodas Cianjur. Pada
kegiatan ini para siswa dituntut untuk bisa mengabdi kepada masyarakat misalnya
dengan cara membersihkan lingkungan sekitar perkemahan. Selain itu, para siswa
juga melaksanakan kegiatan outbond, pengukuhan ekstrakurikuler, dan pembaretan.